Sabtu, 28 November 2020

4 Cara Alami Mengatasi Hidung Tersumbat

4 Cara Alami Mengatasi Hidung Tersumbat

Hidung tersumbat merupakan salah satu masalah yang cukup membuat resah karena mengganggu aktifitas. Anda mungkin akan mengalami sulit bernafas sehingga anda merasa tidak nyaman. Hidung tersumbat biasanya disebabkan karena lendir yang memenuhi rongga hidung. 

Selain disebabkan oleh lendir, hidung yang tersumbat juga dapat disebabkan pembuluh darah yang membengkak di daerah sinus. Pembengkakan buluh darah di sekitar sinus disebabkan oleh pilek, flu, hingga infeksi sinus. Jika memang anda merasa tidak sedang flu, namun hidung masih tersumbat, jangan terburu khawatir dulu. Bisa saja hidung yang tersumbat tersebut disebabkan oleh udara dingin di sekitar anda. 

Ketika anda merasa hidung tersumbat namun tidak dalam kondisi flu atau di tempat yang dingin, sebaiknya perlu berhati-hati. Hidung tersumbat yang anda rasakan tersebut bisa jadi termasuk dalam masalah pembengkakan pembuluh darah. 

Untuk mengatasi hidung tersumbat, dapat dilakukan dengan 4 cara alami mengatasi hidung tersumbat berikut ini:

1. Pelembab Udara

Bagi anda yang berada di ruangan yang dingin dan hidung merasa tersumbat, sebaiknya gunakan pelembab udara untuk mengatasinya. Pelembab udara ini biasanya disebut dengan humidifier. prinsip kerja alat ini yaitu mencairkan suasana yang dingin. Sehingga hidung anda juga dapat merasakan nafas yang lega. 

ketika memilih produk humidifier, sebaiknya pilih yang memang bermerk. Karena kualitas suatu produk juga dapat dilihat dari merk dari produk tersebut. 

2. Kompres Air Hangat

Cara meredakan hidung tersumbat yang kedua yaitu dengan mengompres hidung menggunakan air hangat. Gunakan handuk atau kain yang telah dicelupkan air hangat, kemudian kompreskan pada hidung anda. 

Selain digunakan untuk mengompres, anda juga dapat mandi menggunakan air hangat. Uap yang disebabkan oleh air hangat tersebut akan terhirup oleh hidung, kemudian megencerkan lendir dan juga mengurangi rasa nyeri pada hidung yang tersumbat. 

Cara sederhana ini dapat memberi khasiat lain, yaitu melancarkan peredaran darah. Rasa hangat juga dapat membuat anda semakin rileks dalam menjalani aktivitas. 

Cara terapi hidung tersumbat melalui mandi dengan air hangat dapat dilakukan dengan menaruh handung di atas kepala anda, kemudian siram handuk tersebut dengan air hangat. Uap yang tertahan di handuk dan juga kepala dapat membuat hidung menjadi lebih plong dan juga peredaran darah di kepala menjadi lancar.

3. Minum Minuman Herbal

Salah satu dari 4 cara alami mengatasi hidung tersumbat selanjutnya yaitu dengan cara membuat olahan herbal kemudian meminumnya. Olahan herbal tersebut dapat terdiri dari Jahe, serai, ketumbar, dan juga cengkeh. 

Kupas satu ruas jahe, kemudian iris atau geprek dan masukkan ke dalam gelas. Tambahkan satu ruas serai yang telah digeprek dan dicuci sebelumnya. Masukkan satu sendok ketumbar dan juga cengkeh. Tuang air panas pada bahan rempah tersebut yang berada di dalam gelas.

Cara ini sangat efektif dan terbukti ampuh digunakan ketika hidung tersumbat. Namun rempah ini tidak hanya digunakan untuk mengatasi hidung tersumbat, melainkan berbagai masalah kesehatan lainnya mulai dari yang ringan hingga yang berat. Kandungan senyawa aktif yang ada pada rempah mampu membuat tubuh menjadi kebal akan berbagai radikal bebas, virus dan juga bakteri yang mengancam. 

4. Rajin Berjemur

Kegiatan berjemur merupakan kegiatan terbaik dan cara teralami untuk mengatasi hidung tersumbat. Panas matahari di pagi hari sekitar jam 7 hingga jam 10 mampu membuat hidung yang tersumbat menjadi kembali lega. Kehangatan dari sinar matahari tersebut tidak hanya dapat melegakan hidung tersumbat, tetapi mampu memperkuat imun tubuh dan menguatkan tulang. 

Sebenarnya masalah hidung tersumbat bukan lagi menjadi masalah yang serius apabila merupakan gejala dari flu. Namun ketika anda merasa hidung tersumbat dalam waktu yang cukup lama, bahkan berminggu-minggu, alangkah baiknya jika berkonsultasi ke dokter. 

Semoga ulasan dari 4 cara mengatasi hidung tersumbat di atas dapat menjadi refrensi bagi anda yang sedang atau bahkan sering mengalaminya. Mengobati memang baik, namun alangkah baiknya jika anda mulai waspada dengan rajin melakukan rutinitas seperti 4 cara mengatasi hidung tersumbat di atas. Selamat mencoba.


EmoticonEmoticon