Mengobati Sariawan
Rasa asam yang kita rasakan apabila memakan tomat adalah karena ia mengandung banyak vitamin C. Dan vitamin C ini tentu merupakan obat sariawan yang ampuh.
Menyehatkan Mata
Bila mata anda merah padahal tidak sedang mengantuk, segera konsumsilah tomat yang sudah matang. Cirinya, warnanya merah dan rasanya manis. Kandungan vitamin A dalam tomat matang sangatlah banyak. Hal ini akan membantu memulihkan kesehatan mata anda.
Penghilang Jerawat dan Komedo
Tomat bisa diolah sebagai bahan dasar masker wajah. Anda cukup haluskan tomat dan menambahkan 5 sendok madu asli. Kemudian, oleskan ramuan tersebut pada wajah. Nah, biji-biji tomat bila digosok-gosokkan di wajah akan membantu anda mengangkat jerawat, komedo, dan sel-sel kulit yang sudah mati. Dengan begitu, anda akan peroleh manfaat mengkonsumsi tomat setiap hari berupa wajah yang cerah dan bebas jerawat.
Mengecilkan Pori-pori Wajah
Bila anda konsumsi tomat secara rutin, tubuh akan membuat pori-pori kulit anda tidak terbuka terlalu lebar. Hal ini tentu bermanfaat karena bakteri dan virus tidak akan mudah masuk ke dalam tubuh. Efeknya, anda tentu akan lebih sehat dan terjaga dari ancaman penyakit.
Mengatasi Gusi Meradang
Ketika gusi anda terkena radang, ada beberapa kemungkinan kondisi yang akan anda alami. Antara lain, gusi bernanah, gusi berdarah, gusi membengkak, dll. Kondisi semacam itu pastilah membuat anda tak nyaman untuk makan dan berbicara.
Terlebih bila dilihat oleh orang lain, pasti akan terasa memalukan. Sebab itu, konsumsilah tomat yang berkhasiat menyembuhkan radang gusi berkat kandungan vitamin C di dalamnya yang berlimpah.
Itulah 5 manfaat mengkonsumsi tomat setiap hari yang bisa anda jadikan sebagai tambahan ilmu. Semoga dapat bermanfaat dan berguna untuk memandu lebih menjaga kesehatan tubuh.
EmoticonEmoticon