Hidup Sehat Alami Tanpa Fast Food |
Sehat alami merupakan dambaan setiap orang, dimana dapat hidup sehat hingga tua tanpa penyakit. Salah satu penyakit yang kini mulai menjamur di kalangan masyarakat yaitu kolesterol. Sebagaimana kebanyakan penyakit lainnya, kolesterol disebabkan oleh makanan yang mengandung zat tidak sehat, salah satunya lemak jenuh.
Saat ini hampir semua ibu rumah tangga memilih jarang masak hingga suka untuk mengonsumsi makanan yang siap saji. Sebenarnya boleh saja makan makanan yang tergolong fast food, namun ketika mempertimbangkan kesehatan yang akan anda alami di masa depan, masih yakinkah anda untuk mengonsumsi fast food?
Jaman yang semakin canggih, membuat dimana seluruh makanan yang pada dasarnya tidak dibutuhkan bahkan dimusuhi oleh tubuh kini menjadi kebutuhan utama. Banyak orang lebih memilih makan bakso, spageti, burger dan jenis fast food lainya dibandingkan dengan makanan yang berasal dari alam seperti singkong, ketela, sayur, jamu kunyit, dan berbagai olahan alami lainnya.
Alasan orang memilih fast food dibandingkan makanan yang sehat alami:
1. Praktis
Sebagaimana kebanyakan ibu rumah tangga yang kini lebih rajin memegang gadget dibandingkan dengan memegang wajan. Ya, ibu-ibu kini lebih sering memilih makanan yang sudah matang dibandingkan makanan sehat yang diolah sendiri menggunakan bumbu yang sehat.
2. Waktu yang Minim
Tidak semua wanita menduduki posisi yang murni menjadi seorang ibu. Bahkan rata-rata wanita Indonesia merupakan pekerja dan hampir tidak memiliki waktu untuk memasak. Inilah yang menyebabkan para wanita mencari solusi lain untuk membeli makanan di luar.
3. Rasanya Lebih Enak
Salah satu alasan orang lebih memilih fast food karena rasa yang dimiliki memang berbeda dengan masakan rumahan. Rasa dari fast food terkesan lebih sedap dan enak dirasakan. Hal ini dikarenakan fast food mengandung banyak pengawet, penyedap, perasa, dan bahan kimia lainnya yang membuat rasa makanan semakin gurih
4. Harganya Terjangkau
Tak seperti dulu, kini fast food terdiri dari banyak sekali tingkatan harga. Ada yang memiliki harga mahal, dan juga harga yang dapat dijangkau kalangan menengah. Banyak yang rela merogoh kocek sedikit lebih dalam demi bisa menikmati fast food yang secara terang-terangan menggerogoti kesehatan tubuh sedikit demi sedikit.
5. Gengsi
Sehat alami kini tidak lagi menjadi sebuah motivasi seseorang untuk melakukan pola hidup sehat, karena orang lebih mementingkan rasa gengsi yang tinggi daripada kesehatan yang penting.
Alasan yang paling kuat yang nantinya menjadi dasar mengapa harus beralih dari fast food ialah supaya kesehatan anda semakin terjamin.
Cara hidup sehat alami tanpa fast food
1. Kuatkan niat untuk Meninggalkan fast Food
Syarat untama untuk beralih pada hidup sehat alami yaitu niat yang kuat. Keinginan agar tubuh menjadi sehat alami memang belum ada jika belum pernah merasakan sakit akibat mengonsumsi fast food.
2. Beralih ke makanan sehat
Mengupayakan agar tubuh mengonsumsi makanan sehat merupakan kewajiban dari setiap orang. Makanan sehat yang dikonsumsi dapat menutrisi tubuh sehingga tubuh nampak lebih sehat, dan terhindar dari racun berbahaya yang masih bersarang akibat fast food.
3. Kurangi Hang Out
Pergi bersama teman untuk sekedar makan dan ngobrol merupakan kebiasaan yang sudah menjamur akhir-akhir ini. Banyaknya cafe yang didesain semenarik mungkin menjadikan banyak orang sering mengisi waktu luang dengan nongkrong dan makan, tentunya makan fast food.
Sebenarnya boleh lah sesekali anda mengonsumsi fast food, asalkan tidak terlalu sering serta diimbangi dengan makanan sehat. Semoga bermanfaat!
EmoticonEmoticon