Hidung terasa pengar merupakan keadaan yang sangat tidak nyaman. Anda tentunya merasa sebal jika berada dalam kondisi seperti ini. Hidung pengar memang bukan sebuah masalah yang serius, karena ini salah satu gejala anda akan terkena flu. Meskipun tergolong bukan masalah kesehatan yang serius, anda perlu tahu mengenai cara mengatasi hidung pengar.
Mengatasi hidung pengar memang bukan perkara yang sulit, namun banyak orang yang tidak mengetahuinya. Hidung pengar jika tidak segera diatasi dapat menyebabkan masalah kesehatan lainnya, seperti sakit tenggorokan, pusing dan meriang yang semuanya juga merupakan gejala flu.
Agar tidak menimbulkan masalah di atas, anda dapat mengatasi hidung pengar dengan cara sederhana seperti di bawah ini:
Cara sederhana mengatasi hidung pengar
1. Konsumsi Air Hangat
Suhu hangat pada air putih yang akan anda konsumsi akan membantu anda dalam mengatasi hidung pengar. Kehangatan tersebut juga dapat menyebabkan hidung menjadi lebih steril akan bakteri yang berasal dari tenggorokan. Anda dapat mengonsumsi air hangat sebanyak 3 kali dalam sehari jika memang diperlukan.
2. Konsumsi Air Mineral
Cara mengatasi hidung pengar yang kedua yaitu dengan mengonsumsi air mineral yang cukup. Jika biasanya orang sehat mengonsumsi air mineral kurang lebih 8 gelas perhari, maka ketika anda mengalami hidung pengar hendaknya mengonsumsi air mineral lebih dari itu.
3. Kumur Air Garam
Salah satu hal yang menyebabkan hidung pengar yaitu dikarenakan bakteri yang berasal dari mulut dan terbawa hingga tenggorokan. Oleh karena itu anda dapat membunuh bakteri yang ada pada rongga mulut hingga ke tenggorokan menggunakan air garam.
Masih seputar air garam, anda juga dapat menyemprotkan air garam pada rongga hidung anda. Hal ini juga dapat membuat hidung menjadi lebih steril dibanding sebelumnya.
4. Makan Sup
Cara ke empat yang dapat anda lakukan untuk mengatasi hidung pengar yaitu dengan makan sup hangat. Anda dapat mengonsumsi sup hangat untuk meredakan pengar yang ada pada hidung anda. Sup mengandung bawang putih dan juga merica yang membantu meredakan pengar pada hidung anda.
5. Istirahat Cukup
Hidung pengar dapat anda atasi dengan istirahat yang cukup. Gunakan waktu yang tersisa untuk beristirahat. Hal ini tentunya membuat anda semakin sehat dan tentunya membuat anda terhindar dari virus yang mengancam.
Cara sederhana untuk mengatasi hidung pengar di atas dapat anda lakukan dengan rutin. Hal ini selain mengatasi hidung pengar juga dapat menghindarkan anda dari berbagai masalah lainnya akibat hidung pengar yang anda rasakan. Simak info menarik lainnya untuk memperluas wawasan anda.
EmoticonEmoticon