Jumat, 07 Oktober 2022

4 Cara Mencegah Inkontinensia Urine Paling Recomended


Inkontinensia urine adalah suatu keadaan seseorang untuk menahan buang air kencing. Biasanya pada anak anak gejala ini disebut "mengompol". Namun istilah inkontinensia urine lebih tepat diartikan tidak bisa menahannya dikarenakan usia yang tidak lagi muda atau usia lanjut. 

Inkontinensia bukan sebuah masalah yang sangat berbahaya, namun secara sosial dan juga psikologis cukup menjadi sebuah beban. Jadi bila anda atau orang tua mengalami sering buang air kecil tak tertahankan, segera hubungi dokter. 

Bagi anda yang saat ini ingin mencegah inkontinensia urine di masa tua, alangkah baiknya anda melakukan hal berikut. 

4 Cara Mencegah Inkontinensia Urine

Mengonsumsi Makanan Tinggi Serat

Cara pertama yang dapat anda lakukan untuk mencegah inkontinensia urine ialah dengan mengonsumsi makanan yang memiliki tinggi serat. Seperti yang banyak orang ketahui, makanan yang tinggi serat dapat berasal dari sayur dan juga buah-buahan. 

Mengonsumsi sayur tidak hanya baik untuk pertumbuhan anak anak dan juga remaja saja, melainkan semua usia bahkan ketika sudah lanjut usia. Jadi tetap usahakan ada sayur dalam makanan sehari-hari. Konsumsi sayur dan juga buah-buahan ini juga diharapkan dapat menghindarkan dari sembelit. 

Menjaga Berat Badan

Sering buang air kecil rupanya dipengaruhi oleh berat badan yang berlebih, sehingga penting untuk menjaga berat badan agar tetap stabil. Anda juga dapat menjaga berat badan dengan cara rajin berolahraga, hingga akhirnya terhindar dari masalah buang air kecil yang tak tertahankan.

Menghindari Konsumsi Obat-obatan dan Alkohol

Cara selanjutnya sebagai upaya pencegahan buang air kecil tak tertahankan ialah dengan menghindari obat-obatan dan juga alkohol. Obat-obatan tertentu juga terkadang memberikan efek samping yang mungkin berbeda pada setiap orangnya. Apalagi jika anda merupakan orang yang suka minuman mengandung alkohol, jadi alangkah baiknya untuk mengurangi bahkan berhenti untuk mengonsumsi hal-hal tersebut. 

Menstabilkan Pikiran

Adakalanya pemicu dari buang air kecil tak tertahankan ialah karena terlalu memikirkan sesuatu hingga panik. Untuk itu anda dapat menstabilkan pikiran agar lebih rileks dalam menjalani kehidupan. 

Dari ke empat poin di atas tentunya berfungsi sebagai pencegahan. Namun sebagai solusi dan juga therapi bagi yang sudah lanjut usia, anda dapat menggunakan diapers confidence untuk dewasa. Memiliki daya serap yang mumpuni, dan juga terdiri dari beragam ukuran. Jadi anda tidak perlu lagi was-was saat bepergian atau dimana saja, karena tetap dapat tampil percaya diri dengan diapers confidence. 


EmoticonEmoticon